Friday, July 19, 2013

Membuat Poster Iklan Minuman Ringan Dengan Menggunakan Adobe Photoshop


Salam kenal gan, pada artikel kali ini kita mau belajar membuat sebuah iklan minuman ringan pakai software grafis adobe photoshop. seperti kita tau nih gan bahwasannya photoshop adalah salah satu software pavorit para desainer grafis di Indonesia , karena memiliki editing tool yang komplit dan disertai banyak spesial effeck yang memukau, sehingga sang desainer dapat berkreasi tanpa batas.

oke langsung saja ya gan, hasil akhir dari tuts ini seperti yang terlihat di atas. Adapun aset - aset yang kita butuhkan untuk tutorial kali ini adalah sbg berikut :

1. texsture kayu atau papan, agan bisa pakai gambar di bawah ini, atau bisa googling aja .



2. Minuman ringan kemasan, googling aja gan atou pakai gbr dibawah.

3. Texture rumput

oke setelah agan punya beberapa aset diatas , kita mulai tutorialnya .

1. Pertama buka software adobe photoshop dan buat dokumen baru  File > New dengan ukuran 8 x 10 inchi dan resolusi 150. kemudian klik OK



2. Kemudian agan, tekan D paa keyboard untuk mereset warna foreground dan background , setelah itu tekan Alt + Backspace secarabersamaan untuk mengisi layer dengan warna hitam.


3. Klik rectangle marquee tool ( M ) kemudian seleksi pada bagian bawah layer


4. kemudian gan, pilih menu edit > select > feather , isi feather radius dengan nilai 150 , fungsinya agas memperhalus area seleksi 




5. Klik Foreground color dan pilih warna #755106 atau warna lain terserah agan, Kemudian tekan Alt + Backspace untuk mengisi area seleksi dengan warna yang telah kita pilih.

6. tekan ctrl + D untuk menyembunyikan seleksi
7. buka foto texture rumput , kemudian klik move tool (V) , dan drag objek rumput kedalam ruang projek kita .

8. tekan Ctrl + T, kemudian atur posisi texsture rumput agar pas dan sesuai, jika dirasa sudah pas tekan enter. setelah itu ubah blending mode rumput menjadi soft light , sehingga akan kelihatan menyatu dengan background yang telah kita buat sebelumnya






Agan bisa menggandakan texture rumput agar lebih jelas yaitu dengan menekan Ctrl + J



9. Masih semangat gan, berikutnya buka foto texsture kayu , kemudian nih seperti langkah 7 drag texzture kedalam projek kita dengan menggunakan move tool, lalu tekan Ctrl + T dan atur posisi texsture di bagian atas .gandakan texsture dengan menekan Ctrl + J lalu ubah layer copynya menjadi softlight.


10. Berikutnya gan buat layer baru , kemudian tekan D untuk mereset warna , kemudian tekan Ctrl + Backspace untuk mengisi layer dengan warna putih , selanjutnya pilih menu filter > distort > lens correction , lalu atur distort serta mid pointnya seperti gambar dibawah , setelah itu ubah blending mode nya menjadi softlight








11. Pilih menu select > feather , isi radius feather dengan nilai 50 untuk memperhalus batas area seleksi , kemudian tekan Alt > backspace sebanyak dua kali untuk mengisi seleksi dengan warna hitam . langkah ini untuk mengaburkan area papan dan rumput



12. Buka obyek atau foto teh botol, kemudian seleksi area putih dengan menggunakan majic wand tool ( klik area putih ), lalu tekan delete pada keyboard untuk menghilangkan warna putih.


tekan ctrl+d untuk menghilangkan seleksi , kemudian drag soft drink dengan menggunakan move tool




13. Klik add layer mask untuk menutupu bagian bawah dengan rumput , agar memiliki kesan nyata 


setelah muncul maskin area di samping foto botol pilih brush tool dengan warna hitam , clik F5 kemudian pilih brush rumput kemudian sapukan pada bagian bawah botol , sehingga memiliki kesan dibelakang rumput .


14. lakukan beberapa modifikasi seperlunya untuk mempercantik hasil akhir desain.

Berikut hasil yang lain gan dengan sedikit modifikasi

0 komentar:

Post a Comment